News

Pemdes Cek Pabrik Tahu di Tasik Seminai Yang Diduga Tanpa Izin dan Cemari Lingkungan, Ini Hasilnya

SIAK - Pemerintah Desa (Pemdes) Tasik Seminai, Kecamatan Koto Gasib, Kabupaten Siak, pada Jumat (7/6/2024) melakukan pengecekan salah satu pabrik tahu di wilayah tersebut yang sempat diberitakan karena diduga tanpa izin dan mencemari lingkungan.

Pihak Desa yang turun ke lokasi diantaranya, Sekdes, RT, RW, dan Kadus. Mereka melakukan pengecekan ke lokasi pengusaha tahu demi kebenaran berita tersebut.

Setelah dicek dan diteliti, Sekdes Tasik Seminai Sunarno mengatakan, tidak ditemukan adanya limbah yang mencemari lingkungan. Sementara untuk izin usaha, menurut keterangan pemilik izin ada namun pada waktu itu surat menyurat terbawa lari oleh pekerja beberapa waktu lalu, dan untuk saat ini pihak pengusaha tahu tersebut tengah dalam melakukan pengurusan izin usaha kepada aparat desa setempat.

"Saya hari ini beserta RT, RW dan Kadus langsung mengecek ke pengusaha tahu, setelah kami cek memang masalah izin dulu ada dan di bawa lari oleh pekerja nya beberapa waktu lalu, dan sekarang Terkait izin tingkat desa kami sudah membantu pengusaha agar izinnya jelas dari desa, kalo mau di tingkat lagi izin nya terserah pihak pengusaha kedepan nya,kami cek masalah limbah tidak ada melakukan pencemaran lingkungan setempat.warga setempat pun kami konfirmasi pun tidak ada yang diresahkan, bahkan pembuangannya pun pakai paralon, setau saya itu air cucian bukan limbah atau ampas tahu, tapi air cucian," kata Sunarno.

Selain itu anwar/umy pengusaha tahu saat di mintai keterangan nya Terkait usaha izin dan limbah diri nya menjelaskan limbah tahu tidak ada berserak bahkan pembuangan air tahu pun memakai peralon agar tidak kemna mana.

"Masalah limbah saya tidak mencemari karna saya memakai peralon untuk buang air tahu dan itu air bukan ampas atau limbah itu air cucian bang, masalah izin kami sudah urus izin tingkat desa dan sekarang masih proses surat izin nya bang. Kalo memang ada yang mengadu masyarakat merasa di cemari usaha saya tolong bilang mana masyarakat nya tunjukan kepada saya bang, ujar anwar jumaat.

Guna lebih jelas awak media mencoba konfirmasi kepada warga sekitar untuk memastikan ada nya resah akibat limbah pengusaha tahu,

Menurut mamak warga sekitar tidak merasa di resah kan atau di cemari pengusuha tahu. "tidak merasa terganggu apa lagi meresahkan. Justru saya senang beli tahu tidak jauh jauh bang, ungkap mmak.warga sekitar kepada wartawan.

" Jadi inti +nya berita yang sudah diterbitkan kemaren biar lah yang penting usaha saya tidak mencemari dan masalah izin dalam proses lagian ini bukn pabrik tapi pembuatan tahu", Tutup umy.

Laporan : Arifin 



[Ikuti RiauTime.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 082387131915
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan RiauTime.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan